• Sabtu, 23 November 2024 | 09:14
InfoMuslim.id

Pj Bupati Drs H Apriyadi MSi kunjungi SD Negeri Sungai Batang Sekayu-Plakat Tinggi, Selasa (19/7/2022), sekaligus memantau aktivitas Pembelajaran Tatap Muka (PTM).

Begitu melihat sendiri semua persoalan yang dihadapi SD Negeri tersebut, dan sekolah-sekolah lainnya, Bupati langsung menginstruksikan untuk dilakukan perbaikan. Termasuk rehab rumah-rumah para penjaga sekolah yang dinilainya tak layak huni.

"Tahun 2022 ini kerusakan sedang hingga berat di SD-SMP Muba bertahap akan kita bereskan. Ya, salah satunya di SDN Sungai Batang ini ada tiga ruang kelas yang sudah rusak," ujar Apriyadi saat mendatangi SDN Sungai Batang.

-Lestarikan Kearifan Lokal, Herman Deru ''Bekarang'' Bersama Warga

Langkah Gubernur Sumsel H Herman Deru untuk mempertahankan tradisi atau kearifan lokal ditunjukkan dengan berbagai cara. Salah satu upayanya yakni dengan bekarang bersama masyarakat di Lubuk Larangan, Desa Tanjung Raya Kecamatan Pseksu Kabupaten Lahat, Rabu (20/7/2022).

Dimana diketahui, bekarang merupakan tradisi masyarakat Sumsel khususnya masyarakat Kecamatan Pseksu Kabupaten Lahat yang dilakukan setiap tahunnya.

Bekarang memiliki arti menangkap ikan bersama dengan menggunakan alat sederhana seperti jala, tangkul, maupun menggunakan tangan kosong.

-BI: Herman Deru Konsisten Dorong Perkembangan Ekonomi Syariah

Konsistensi Gubernur H Herman Deru dalam mendukung perkembangan ekonomi syariah diakui oleh Kepala Perwakilan Bank Indonesia (BI) Provinsi Sumatera Selatan Erwin Soeriadimadja. Hal itu terungkap pada acara opening ceremony Syariah Festival Sriwijaya (Syafari) 2022 di Atrium mal Palembang Square, Jumat (15/7/2022) sore.

-Herman Deru Beri Bantuan Puluhan Korban Kebakaran Batu Ampar

Didampingi Ketua TP PKK sekaligus Ketua PMI Provinsi Sumsel, Hj. Feby Deru, Gubernur Sumsel H. Herman Deru mengunjungi sekaligus meninjau kondisi korban kebakaran di Batu Ampar, Kelurahan 1 Ilir, Kecamatan Ilir Timur II, Palembang, Rabu (20/7/2022) siang.

Tak hanya memastikan kondisi warganya, Gubernur Sumsel H.Herman Deru juga datang membawa sejumlah bantuan untuk para korban. 

Ia meminta kepada puluhan korban kebakaran untuk menyikapi musibah ini dengan tabah. Tidak perlu mencari siapa yang salah karena setiap orang pastilah tidak menginginkan adanya musibah. Entah itu karena murni musibah atau akibat kelalaian ataupun kecerobohan. 

 

 

 

Akun official Moeslim Choice Network

Website                  : https://www.moeslimchoice.com
Youtube Channel  : https://www.youtube.com/c/MOESLIMCHOICETV
Instagram              : https://www.instagram.com/moeslimchoice/
Facebook               : https://www.facebook.com/moeslimchoicemagazine/
Twitter                    : https://twitter.com/moeslim_choice
Google News         : https://s.id/moeslimchoice

Top