• Senin, 18 November 2024 | 15:36
InfoMuslim.id

Miftah Maulana Habiburrahman atau yang lebih dikenal dengan nama Gus Miftah, dikabarkan telah menelantarkan orangtuanya di kampung halamannya, di Jabung, Lampung Timur. 
 
Gus Miftah pun langsung membantah dan mengatakan, bahwa dirinya tidak mungkin menelantarkan atau lupa dengan orangtuanya. Meski dia juga mengakui, kalau sudah jarang pulang ke kampung karena masa pandemi ini.

"Saya orang yang tidak mau ekspose atau posting orang tua saya di medsos, karena saya menjaga privasi beliau. Bapak ibu saya sudah tua, sudah 70 tahunan dan saya gak mau kalau sering saya ekpose, banyak ditagih sama wartawan," Gus Miftah, Ulama Indonesia.

Gus Miftah pun menyebut bahwa 500 santri di Pondok Pesantren miliknya, telah dibiayai secara gratis. Jadi, mana mungkin dirinya menelantarkan orang tuanya.      

"Ya logis aja lah bro! Santri 500 gratis, saya obatin, saya sekolahin, masak orangtua saya kagak, ya kan begitu. Prostitusi saja, WTS (wanita tuna susila) saya openin, saya jabanin. Masak orangtua kagak," Gus Miftah, Ulama Indonesia.

Soal kabar jarang mengunjungi orangtuanya di Lampung, Gus Miftah punya penjelasan. Menurut dia, saling berkunjung di tengah pandemi kurang baik. Apalagi orang tuanya sudah tua, yang rentan terhadap penyakit.

"Katanya jarang mengunjungi? Bro ini pandemi. Saya kalau kena covid, saya nggak pernah ada gejala apapun, ketika saya pulang ketemu orangtua saya di musim pandemi, ini pasti akan menimbulkan masalah, ini rentan usia-usia sepuh." Gus Miftah, Ulama Indonesia. 

Gus Miftah mengakui, di tengah pandemi ini, dirinya sudah tiga kali mengunjungi orangtuanya di Lampung.

"Dan memang di keluarga kami itu nggak ada kewajiban atau keharusan ketemunya harus di Idul Fitri, nggak. Kami komunikasi tiap hari dan komunikasi, luar biasa itu," Gus Miftah, Ulama Indonesia.

Hal yang sama, juga diungkapkan Muhrodi, ayah kandung Gus Miftah. Seperti dilansir dari Suaralampung.id, Muhrodi mengatakan, bahwa Gus Miftah adalah sosok laki-laki yang perhatian dengan orangtua dan keluarga.

"Ya tidak mungkin kalau tidak pernah komunikasi, namanya orangtua sama anak, ya pasti sering komunikasi meskipun jauh, tapi kan komunikasi kalau pas penting,"  kata Muhrodi, ayah Gus Miftah.

Menurut Muhrodi, selama ini tidak ada kendala komunikasi dan silaturahmi antara dirinya dan sang anak, Gus Miftah.

 


Akun official Moeslim Choice Network

Website                  : https://www.moeslimchoice.com
Youtube Channel  : https://www.youtube.com/c/MOESLIMCHOICETV
Instagram              : https://www.instagram.com/moeslimchoice/
Facebook               : https://www.facebook.com/MoeslimChoiveTV
Twitter                    : https://twitter.com/moeslimchoicetv

Top