• Sabtu, 23 November 2024 | 05:03
InfoMuslim.id

Berhasil menciptakan kreatifitas dan inovatif dalam dunia pendidikan, Kepala Sekolah SMA Negeri 1 Bekasi, Dr Hj Ekowati diganjar penghargaan oleh Seven Sky Media Awards.

Penghargaan ini diberikan dilatarbelakangi oleh konsistensinya dalam mencetak inovasi dimasa pademi terutama di bidang pendidikan. 

Sebelumnya, sejumlah penghargaan pun pernah diraihnya, mulai dari Kepala Sekolah Berprestasi peringkat ke III se-Jawa Barat, hingga juara III ASN berprestasi se-Jawa Barat.

"Alhamdulillah ya, saya sering mendapatkan penghargaan. Jadi sebelum medapatkan penghargaan yang terakhir bahwa di masa pandemi, banyak inovasi-inovasi sebelum itu, saya pernah menjadi Kepala Sekolah berprestasi juara III se-Jawa Barat. Kemudian ASN Berprestasi juga, juara III se-Jawa Barat dan sebelumnya juga sering mendapatkan penghargaan-penghargaan yang lainnya," Ekowati, Kepala Sekolah SMAN 1 Bekasi.

Menurut Ekowati, keberhasilannya meraih penghargaan tak luput dari prestasi-prestasi yang diraih SMAN 1 Bekasi, yang dipimpinnya. 

"Saya sendiri tidak tahu bagaimana penilaiannya, yang jelas kata panityanya itu, penilaiannya itu diambil dari prestasi-prestasi yang ada di sekolah ini. Jadi salah satunya dilihat dari outputnya, contoh, tahun ini SMA 1 meluluskan 405 siswa dan yang diterima di Perguruan Tinggi Negeri 390, itu merupakan prestasi tersendiri," Ekowati, Kepala Sekolah SMAN 1 Bekasi.

Tahun sebelumnya, SMAN 1 Bekasi juga berhasil meluluskan 85% siswanya masuk di Perguruan Tinggi Negeri. Setidaknya, prestasi-prestasi itulah yang dilihat oleh 'Seven Keys Media' untuk memberikan penghargaan kepada Ekowati.

"Mereka melihat bahwa kinerja saya ternyata banyak menghasilkan prestasi, baik non-akademik maupun akademik. Apalagi, di masa pandemik seperti ini ternyata SMA 1 masih punya kebanggaan, masih punya prestasi yang tentunya tidak banyak dimiliki oleh sekolah lain," Ekowati, Kepala Sekolah SMAN 1 Bekasi.

Ekowati pun berpesan untuk para siswanya, agar tetap semangat dan tetap belajar dengan baik, meski masih dalam suasana Pandemik.  

"Pesan saya di masa pandemik ini siswa tetap semangat, tetap belajar dengan baik, belajar di manapun, mau di rumah mau di sekolah sama saja. Jadi, jangan sebagai alasan karena pandemik tidak mau belajar. Jadi tetap semangat tetap belajar dengan baik meraih cita-cita," Ekowati, Kepala Sekolah SMAN 1 Bekasi.

Giri Sasongko : MOESLIM CHOICE - TV

 

Akun official Moeslim Choice Network

Website                  : https://www.moeslimchoice.com
Youtube Channel  : https://www.youtube.com/c/MOESLIMCHOICETV
Instagram              : https://www.instagram.com/moeslimchoice/
Facebook               : https://www.facebook.com/MoeslimChoiveTV
Twitter                    : https://twitter.com/moeslimchoicetv

Top