Setelah pasangan Ganda Putri Indonesia, Greysia Polii dan Apriyani Rahayu
berhasil meraih medali emas pertama di Olimpiade Tokyo 2020 dari cabang bulutangkis, Presiden Joko Widodo (Jokowi) langsung melakukan video call dengan pasangan ganda putri tersebut untuk memberikan ucapan selamat.
"Saya mewakili seluruh rakyat Indonesia, mengucapkan selamat atas
keberhasilan, emasnya. sekali lagi selamat atas keberhasilan mempertahankan tradisi emas olimpiade bagi Indonesia. Saya betul-betul seneng banget," Joko Widodo, Presiden Republik Indonesia.
Jokowi mengaku bangga atas keberhasilan Greysia dan Apriyani. Terlebih saat lagu Indonesia Raya dikumandangkan saat penyerahan medali emas di podium.
"Jujur ya, jujur saya sangat bangga, apalagi waktu Indonesia Raya
berkumandang," Joko Widodo, Presiden Republik Indonesia.
Presiden juga menanyakan kepada Greysia dan Apriyani saat pertandingan. Bahkan Jokowi mengaku degdegan saat set pertama.
"Tadi gimana pertandingannya? Saya degdegan waktu set pertama. Nyaris terkejar tadi ya .. Tapi set kedua, saya lihat jauh lebih tenang," Joko Widodo, Presiden Republik Indonesia.
Selain memberi selamat kepada pasangan Greysia dan Apriyani, Jokowi pun kemudian menyampaikan selamat kepada pelatih tim ganda putri Indonesia, Eng Hian.
"Selamat juga untuk pelatih, Eng Hian, selamat ya," Joko Widodo, Presiden Republik Indonesia.
Presiden Jokowi juga menyampaikan salam dari rakyat Indonesia yang merasa bangga terhadap Greysia dan Apriyani, yang telah mengharumkan nama Indonesia.
Kemudian, Jokowi pun mengundang Greysia dan Apriyani untuk datang ke Istana Negara sepulangnya dari Tokyo, Jepang.
"Salam dari seluruh rakyat Indonesia yang sangat bangga, sangat senang, sangat semuanya, bangga terhadap Greys dan Apri, ya. Selamat sekali lagi, saya tunggu di Istana nanti. Terima kasih semuanya," Joko Widodo, Presiden Republik Indonesia.
Akun official Moeslim Choice Network
Website : https://www.moeslimchoice.com
Youtube Channel : https://www.youtube.com/c/MOESLIMCHOICETV
Instagram : https://www.instagram.com/moeslimchoice/
Facebook : https://www.facebook.com/MoeslimChoiveTV
Twitter : https://twitter.com/moeslimchoicetv