CENDIKIAWAN MUSLIM, QURAISH SHIHAB, TURUT MENANGGAPI CERAMAH USTADZ ABDUL SOMAD TERKAIT SALIB DAN JIN KAFIR YANG BELAKANGAN MAKIN RAMAI DIPERBINCANGKAN PUBLIK.
MANTAN MENTERI AGAMA ITU MENILAI, CERAMAH UAS YANG MENJAWAB PERTANYAAN JAMAAH TENTANG SALIB ITU ADALAH BERLEBIHAN. NAMUN, DIA MENJELASKAN, BAHWA SETIAP ORANG MEMILIKI KEPRIBADIAN YANG BERBEDA, ADA YANG KERAS, ADA JUGA YANG LEMBUT.
"SAYA ANGGAP ITU BERLEBIHAN. JANGAN SAMPAI TERULANG HAL YANG SAMA. KALAU SAYA, KALAUPUN TIDAK SALAH TAPI ADA ORANG YANG TERSINGGUNG, SAYA AKAN MINTA MAAF." QURAISH SHIHAB.
MESKI BEGITU, QURAISH BERHARAP PERSOALAN ITU TIDAK SEMAKIN LUAS. MENURUTNYA, JAUH LEBIH BAIK DUDUK BERSAMA DENGAN BIJAKSANA ANTAR PIHAK YANG BERSELISIH.
"HINDARI DULU KEPOLISIAN. PERLU DUDUK BERSAMA, SALING MEMINTA MAAF DAN MENCARI TITIK TEMU." QURAISH SHIHAB.