PROSESI PEMAKAMAN KH. MAIMUN ZUBAIR MASIH MENJADI PERBINCANGAN HANGAT PUBLIK DI MEDIA SOSIAL.
PASALNYA, ADA DUA PENDAPAT YANG BERBEDA MENGENAI SIAPA YANG MEMIMPIN JALANNYA SOLAT JENAZAH DAN MENDOAKAN MBAH MOEN SESAAT SEBELUM BELIAU DIKEBUMIKAN.
SEBELUMNYA SEMPAT BEREDAR KABAR BAHWA HABIB RIZIEQ SHIHAB LAH YANG MEMIMPIN JALANNYA PROSESI TERSEBUT. NAMUN HAL ITU DIBANTAH OLEH KEPALA DAERAH KERJA MAKKAH, SUBHAN CHOLID. SUBHAN MENEGASKAN BAHWA PROSESI TERSEBUT DIPIMPIN LANGSUNG OLEH IMAM MASJIDIL HARAM, SAYYID ASHIM BIN ABBAS BN ALAWI AL-MALIKI.
"JADI HABIB RIZIEQ MEMBACA DOA DI TENGAH KERUMUNAN ITU, SAMA SEPERTI JAMAAH LAIN YANG JUGA TURUT MENDOAKAN, TAPI BUKAN DIA YANG MIMPIN DOA DAN PROSESI PEMAKAMAN." SUBHAN CHOLID, KEPALA DAERAH KERJA MAKKAH.
NAMUN KINI BEREDAR VIDEO SEORANG PRIA YANG MENGAKU MELIHAT LANGSUNG PROSESI PEMAKAMAN TERSEBUT. PRIA ITU MENGATAKAN, BAHWA PROSESI TALQIN DIPIMPIN LANGSUNG OLEH MENANTU HABIB RIZIEQ SHIHAB, YAKNI HABIB HANIF AL-ATHOS, SEMENTARA PROSESI DOA DIPIMPIN OLEH HABIB RIZIEQ SHIHAB.