MENTERI AGAMA, LUKMAN HAKIM SAIFUDDIN MENGAPRESIASI KERUKUNAN ANTAR UMAT BERAGAMA DI SUMATERA SELATAN.
MANTAN WAKIL KETUA MPR RI ITU MENILAI, PEMERINTAH PROVINSI SUMSEL SANGAT MEMPERHATIAN UMAT MESKI DI TENGAH KEBERAGAMAN YANG ADA.
DEMIKIAN DIKATAKAN LUKMAN SAAT MERESMIKAN RUMAH IBADAH KLENTENG KONG MIAO DI KOMPLEKS JAKABARING SPORT CITY, PALEMBANG, BEBERAPA WAKTU LALU.
"KAMI MENGAPRESIASI DAN MEMBERIKAN PENGHARGAAN YANG TINGGI PADA PEMPROV SUMSEL ATAS PERHATIANYA MENJAGA KERUKUNAN ANTAR UMAT BERAGAMA." LUKMAN HAKIM SAIFUDDIN, MENTERI AGAMA.
DI KESEMPATAN LAIN, GUBERNUR SUMATERA SELATAN, HERMAN DERU PUN MENGAKU BANGGA ATAS BERDIRINYA SEJUMLAH RUMAH IBADAH TERSEBUT.
"INI MEMBUKTIKAN SUMSEL MERUPAKAN DAERAH YANG SEJUK, RUKUN, AMAN DAN ZERO KONFLIK MESKI RAS, SUKU, AGAMA, DAN BUDAYA YANG BERBEDA-BEDA." HERMAN DERU, GUBERNUR SUMATERA SELATAN.
SEBAGAIMANA DIKETAHUI, PEMPROV SUMSEL SENDIRI TELAH MEMBENTUK SATU WADAH YAKNI FORUM KOMUNIKASI UMAT BERAGAMA. FORUM ITU MEMILIKI TUGAS PENTING YAKNI MEMPERSATUKAN SEKIAN BANYAK PERBEDAAN MASYARAKAT DI BUMI SRIWIJAYA TERSEBUT.