• Sabtu, 23 November 2024 | 04:43
InfoMuslim.id

MoeslimChoiceTV. Gubernur Sumatera Selatan (Sumsel) H. Herman Deru menilai Pondok Pesantren Izzatunah telah membantu Program Pemerintah Sumatera Selatan dalam  menghasilkan para hafidz dan hafidzah atau penghafal Al-Qur'an.  Hal itu disampaikannya saat memberikan sambutan Haflah Wisuda Santri Kelas Akhir dan Tahfidz Quran  Ma'had Izzatunah, Jalan Tanjung Api-Api Kab Banyuasin, Minggu (5/5).

Herman Deru mengharapkan para santri yang telah diwisuda dapat menularkan ilmu yang telah mereka dapatkan selama menempuh pendidikan di Ponpes. Hal ini penting sebagai bentuk dukungan akan program kerja Gubernur Sumsel yakni satu desa satu rumah tahfidz. Sehingga akan terjadi pemerataan rumah tahfidz di seluruh desa dan kelurahan di Sumatera Selatan.

"Generasi muda Sumsel hafal Al-Qur'an kita  dimulai dari pelosok desa sampai tengah kota. Pondok Pesantren Ma'had Izzatunah didirikan oleh institusi perorangan yang telah melahirkan banyak alumni, " tegas Gubernur.

Herman Deru mengibaratkan, ponpes atau lembaga pendidikan lainnya ibarat  pandai besi.  Dari besi yang tidak ada artinya, ditempa menjadi pisau atau berbagai benda yang lebih berguna.  Ponpes Izzatunah sebagai tempat yang multifungsi, karena disini ilmu pengetahuan dan agama didapatkan oleh para murid. Sudah banyak hafidz dan Hafidzah yang dilahirkan.

"Maka saya mengajak ustad Soleh Hasibuan sebagai pimpinan di pesantren ini untuk menjadikan ponpes Izzatunah sebagai salah satu model  pendidikan terbaik di Sumsel ini," ujarnya.

Sementara itu Ustadz Soleh Hasibuan sebagai Pimpinan Pesantren Izzatunah mengungkapkan belajar  Al-Qur'an menjadi program utama bagi lembaga pendidikan ini. Diantaranya para santri diberikan target hafalan untuk membaca AlQur'an. Ditingkat pendidikan SD sudah ada yang  hafal 2 sampai 7 juz.

"Salah satu ciri kita, akhlak dan Alquran untuk itu Al-Qur'an menjadi program utama kami," tegasnya.

Hadir dalam kesempatan tersebut Kapolda Sumsel Bapak Irjen Pol. Zulkarnain Adinegara, Ketua DPRD Banyuasin Irwan Setyawan, Kapolres Kota Palembang Farida Aprillah, Serta Ketua Panitia Pelaksana, Ahmad Walebi dan para tamu undangan penting lainnya.

Top