• Sabtu, 23 November 2024 | 02:57
InfoMuslim.id

Dalam menghadapi perkembangan situasi saat ini. Mengenai penyelesaian terhadap hasil pemilu yang ditetapkan oleh KPU beberapa saat yang lalu, Pak @prabowo dan Bang @sandiuno memutuskan untuk menyerahkan persoalaan ini dan penyelesaiannya melalui jalur hukum dan konstitusional

Dari awal Pak @prabowo dan Bang @sandiuno terus berpandangan dan bertekad untuk melakukan aksi-aksi damai menghindari semua kekerasan, walaupun ada kegiatan dan acara pernyataan pendapat di hadapan umum tetap harus dilaksanakan dengan damai dan anti kekerasan

Kami sama sekali tidak ingin ada kerusuhan apapun di negara ini, bukan seperti itu pemyelesaian masalah bangsa yang kita inginkan. Karena itu, Pak @Prabowo dan Bang @sandiuno berharap semua pendukung kami selalu tenang, selalu sejuk, selalu damai, dan selalu berpandangan baik serta melaksanakan persaudaraan dan semangat kekeluargaan diantara anak bangsa

Saudara-saudara sekalian kami memutuskan menyerahkan melalui jalur hukum dan konstitusi. Karena itu kami memohon pendukung kami untuk tidak perlu hadir di kawasan MK dihari-hari mendatang. Saya mohon saudara percaya pada kami, kami akan membuat yang terbaik untuk bangsa dan negara, kami selalu memikirkan yang terbaik untuk kepentingan rakyat

Saudara-saudara sekalian, Pak @prabowo meminta samina wathona. Percayalah kepada pimpinan dan untuk itu jika saudara mendukung Prabowo-Sandi, saudara tidak perlu hadir di sekitar MK. Mungkin ada delegasi yang sekedar untuk menemani tim hukum, tetapi tidak perlu berbondong-bondong dalam jumlah yang besar. Kita menghindari provokator, fitnah-fitnah. Itu yang Pak @prabowo minta.

Mari kita percaya kepada hakim-hakim, apapun keputusannya kita sikapi dengan dewasa, tenang, dan berpikir untuk kepentingan bangsa dan negara.

Terimaksih. Percayalah niat kami adalah yang terbaik untuk negara, umat, dan rakyat.

Top