• Sabtu, 23 November 2024 | 22:00
InfoMuslim.id

SATU TAHUN SUDAH MASJID BESAR RIYADLUSH SHOLIHIN DIRESMIKAN, TEPATNYA PADA BULAN MEI TAHUN 2018.

PADA SAAT ITU, MASJID YANG BERLOKASI DI JALAN RAYA PARUNG, BOGOR ITU TELAH SELESAI DARI RENOVASI BESAR-BESARAN YANG MEMAKAN WAKTU HAMPIR SEMBILAN BULAN.

SELAMA SEMBILAN BULAN TERSEBUT, MASJID RAYA INI DIPERBAIKI DENGAN DANA SWAKELOLA SEBESAR 4,6 MILIAR RUPIAH. 3,6 MILIAR DARI APBD KABUPATEN BOGOR, SEMENTARA SISINYA DARI KAS DEWAN KEMAKMURAN MASJID BESERTA PARA DONATUR.

DARI RENOVASI ITU, MASJID RIYADLUSH MENGALAMI PERUBAHAN FISIK YANG CUKUP SIGNIFIKAN. DIANTARANYA DUA MENARA SETINGGI 26,5 METER, KUBAH, TEMPAT WUDHU, AREA PARKIR, LANTAI KERAMIK, HINGGA PEMBANGUNAN KANTOR SEKRETARIAT DKM DAN LEMBAGA AMIL ZAKAT, INFAQ DAN SEDEKAH.

MASJID RIYADLUSH SHOLIHIN INI ADALAH MASJID BESAR KE-29 DARI TOTAL 40 MASJID BESAR YANG DITARGETKAN OLEH PEMERINTAH KABUPATEN BOGOR. DIKETAHUI, PEMBANGUNAN MASJID BESAR DI KABUPATEN BOGOR SENDIRI MERUPAKAN JANJI KAMPANYE BUPATI BOGOR, NURHAYANTI.

Top